Gema
Darussalam di gagas oleh salah seorang Warga Jamaah Mushalla Darussalam yang
sebelum ini adalah seorang pengurus salah satu organisasi kepemudaan di Desa
Rensing Bat, Beliau menggagas Gerakan ini sebagai wadah membangun kebersamaan
antar Masyarakat di Darusslam terutama pemudanya.
Dalam
perjalanannya di awal pembentukannaya di tahun 2015 lalu, Gerakan Pemuda
Darussalam ini alhamdulillah sudah bisa di terima oleh Masyarakat dan Pemuda di
Darussalam sebagai salah satu gerakan yang bisa membangun dan menyatukan pemuda
dan orang tua dengan berbagai kegiatannya, terutama di bulan Ramadhan.Tidak
pernah kering dengan kegiatan dalam menakmirkan Mushalla sebagai tempat ibadah.
Kegiatan-kegiatan
itu sebagai salah satu wujud ingin berbuatnya para pemuda di dalam kampungnya
sendiri, Mereka juga tidak menyampingkan segala kegiatan yang ada di Masjid
Desa yaitu Masjid Jami` Nurul Islam Desa Rensing Bat, Mereka para pemuda selalu
mengikuti dan menghadiri kegiatan itu, itulah sebagai bentuk ingin berbuat juga
untuk masyarakat banyak bukan hanya di tempat mukimnya akan tetapi juga di
tempat lain.
Gema
Darusslam adalah juga gabungan dari Remaja Mushalla Darusslam yang tujuan dan
keinginannya sama, tidak ada yang di bedakan, anggota dam warganya adalah orang
yang sama membangun kebersamaan dan kekompakan hanya untuk kemaslahatan
bersama.
No comments:
Post a Comment