GEMADARUSSALAM_Pelantikan dan Pengambilan sumpah jabatan Perangkat Desa
Rensing Bat Kecamatan Sakra Barat Kabupaten Lombok Timur berlangsung hari ini
Rabu Tanggal 9 Januari 2019 yang bertempat di aula Kantor Desa Rensing Bat.
Pelantikan langsung dilakukan oeh Kepala desa Rensing Bat
Muhammad Hilmi, SE yang di saksikan oleh para saksi, Rohaniawan dan Hadirin
yang hadir. Hadir Dalam kesempatan tersebut Camat Sakra Barat H.
Mahruf, S.Sos, Kapolsek Sakra Barat, Danposramil, Babinkamtibmas, Polmas Desa
Rensing Bat, Kepala KUA Kecamatan Sakra
Brat atau yang mewakili, Kepala-kepala desa se-Sakra Barat yang di undang,
Tokoh agama, tokoh masyarakat dan Instansi ruang lingkup pemerintah Kecamatan
Sakra Barat yang berkesempatan hadir. Perangkat desa Rensing Bat yang di lantik terdiri dari 1
Orang Sekretaris desa, 3 Orang Kasi, 3orang Kaur dan 3 orang Kepala Kewilayahan
untuk masing masing dusun. Camat Sakra Barat dalam sambutannya mengatakan, Hari ini
ada 9 Desa yang melaksanakan pengukuhan/pelantikan dan Desa Rensing Bat menjadi
tempat pertama yang saya datangi, Kemungkinan hari ini sampai sore karena
banyaknya desa yang mau di kukuhkan perangkatnya, jika sebelum tanggal 10
januari ini tidak melakukan pengukuhan, maka siltap/gaji perangkat desa dan
kepala desanya tidak akan di bayar, terang camat
Beliau juga berharap kepada
perangkat desa yang sudah di lantik ini mampu melaksanakan tugasnya dengan baik
dalam rangka membantu kepala desa untuk memajukan desa rensing bat, Beliau juga
menjelaskan apa yang sering di sampaikan oleh Bupati Lombok
Timur tentang beasiswa untuk penghafal Al-Qur`an sekurangnya 15 Juz, akan di
berikan insentif dan Marbot masjid juga akan di berikan insentif sesuai aturan
yang berlaku, Jelas mantan Sekcam Sakra Barat ini. Agar masyarakat luas
mengetahuinya, sekarang pelayanan permohonan dokumen kependudukan di lakukan di
kecamatan tidak lagi di Kabupaten, Sambung mantan Sekcam sakra barat ini.
(a_ang)
No comments:
Post a Comment