Lomba Nasi Tumpeng Tingkat Desa, Gubuk Madrasah menjadi Yang terbaik 1 - gema darussalam

Breaking

gema darussalam

Bicara Apa Adanya, Berbagi Cerita dan Berita, Dari Desa Terbang Menyapa Dunia

Sunday 8 September 2019

Lomba Nasi Tumpeng Tingkat Desa, Gubuk Madrasah menjadi Yang terbaik 1

GEMADARUSSALAM_Lomba nasi tumpeng tingkat desa Rensing Bat pada hari ini Ahad,8/9/2019 yang di selenggarakan oleh TP-PKK desa rensing bat berlangsung meriah.

Peserta lomba di ikuti oleh 11 peserta yang berasal dari lingkungan RT se desa rensing bat. Nampak terlihat kreatifitas peserta dengan berbagai bentuk dan hiasan membuat tumpeng tumpeng terlihat menarik.

Penilaian dilakukan sejak pukul 08.30 hingga pukul 11.30 wita yang berlangsung di aula kantor desa rensing bat. Tim penilai terdiri dari kepala desa dan Tim Penggerak PKK.

Peserta yang menjadi juara I dalam lomba tersebut adalah utusan dari RT 06 Gubuk Madrasah dusun Rensing Bat, juara II utusan dari RT 09 dayen kubur dusun Lepok dan juara III jatuh kepada utusan dari RT 08 Lepok dusun Lepok.

Peserta dari RT 06 Gubuk Madrasah yang tergabung di kelompok 8 menjadi yang terbaik dari 10 peserta lain  yang mengikuti lomba. Di lihat dari kreatifitas memang kita patut menjadi juara, hanya tumpeng kita yang terlihat beda, tutur Amnah salah seorang anggota kelompok 8 gubuk madrasah kepada tim media senin, 8/9/2019.

"Prestasi ini harus trus di pertahankan, tahun depan insyaallah kita akan buat lagi dan lebih menarik dari tahun ini, intinya adalah kebersamaan dan tidak sia sia usaha kita selama hampir 2 hari mulai dari persiapan hingga hari lomba, "Akui Amnah.

Penerimaan hadiah dan piala langsung dilakukan kepala desa kepada ketua kelompok Nuri Hasriana di depan puluhan peserta dan pebgunjung yang hadir.

No comments:

Post a Comment